Kawasanindustri.net – Pameran Manufacturing Indonesia 2015. Khabar gembira bagi para pengusaha yang ingin mengembangkan usahanya, Manufacturing Indonesia 2015 akan kembali digelar 2-5 Desember 2015 di Jakarta International Expo, Kemayoran. Di Pameran Manufacturing akan ada banyak teknologi mesin, inovasi, serta solusi praktis dari seluruh penjuru dunia yang bisa menambah wawasan baru untuk kemajuan usaha Anda.
Pameran Manufacturing Indonesia 2015 akan diikuti oleh 2.000 peserta pameran dari 32 negara serta 23 paviliun negara dari China, Jerman, Jepang, Inggris Raya, Korea, Malaysia, Singapura, Taiwan, Thailand, dan Turki. Pameran ini juga akan menggunakan semua gedung pameran dan memenuhi lebih dari 35.000 meter persegi area.
Pameran di tahun 2015 ini akan dikemas secara unik dengan menggabungkan semua aspek peralatan serta permesinan yang dibutuhkan oleh komunitas manufaktur di Indonesia. Kebutuhan serta ekspektasi terus berkembang, sangat penting bagi para manufaktur tersebut untuk bisa mempertimbangkan beberapa macam inovasi serta pendekatan praktis yang bisa memungkinkan mereka untuk tetap bisa mengatasi segala macam tantangan produksi yang mereka alami.
Pameran Manufacturing Indonesia 2015 ini didukung oleh Kementerian Perindustrian Republik Indonesia, Asosiasi Pengerjaan Logam & Permesinan ( ASPEP ), Asosiasi Industri Perkakas Presisi (AIPPINDO), Asosiasi Mesin Perkakas Indonesia (ASIMPI), Gabungan Industri Alat-alat Mobil dan Motor (GIAMM), Indonesian Mould & Die Industry Association (IMDIA), dan Gabungan Pengerjaan Logam dan Mesin Indonesia